Garuda Indonesia Buka Rute Umrah Palembang-Madinah Tanpa Transit

Umrah95 Dilihat

Jakarta – Garuda Indonesia resmi membuka penerbangan langsung umrah dari Bandara Internasional Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang menuju Madinah, tanpa transit!

Penerbangan perdana ini merupakan hasil kolaborasi antara Garuda Indonesia dan Dream Aviation, dengan menggunakan pesawat berbadan lebar Airbus A330 berkapasitas 365 kursi. Rute ini dijadwalkan terbang dua kali seminggu, yakni setiap hari Selasa dan Jumat.

CEO Dream Aviation Muhammad Umar Bakadam menyebut peluncuran ini sebagai langkah strategis untuk menjangkau pasar umrah di Sumatera Selatan yang terus tumbuh.

“Ini adalah penerbangan umrah pertama dari Palembang langsung ke Madinah tanpa transit. Potensi jemaah dari wilayah ini sangat besar, dan kami siap melayani dengan berbagai kemudahan,” ujar Umar dalam pernyataan resminya, Rabu (16/7/2025).

Paket umrah yang ditawarkan dibanderol mulai Rp25 juta. Harga ini sudah termasuk tiket pulang-pergi, visa, akomodasi hotel, serta izin resmi. Penumpang juga mendapat fasilitas bagasi hingga 30 kg, makanan selama penerbangan, hiburan di kursi, serta pilihan kursi Premium Economy dan Ekonomi.

General Manager Garuda Indonesia Palembang, Fachradina Ramadhani, menjelaskan bahwa penerbangan ini didesain dengan konsep layanan premium yang memperhatikan kenyamanan jemaah sejak keberangkatan hingga tiba di Madinah.

“Layanan ini dirancang dengan konsep premium service airline, memberikan pengalaman menyeluruh mulai dari pra-keberangkatan, selama di udara, hingga saat tiba di tujuan,” ujarnya.

Pihak bandara pun menyambut baik pembukaan rute ini. GM PT Angkasa Pura Indonesia Bandara SMB II Palembang, Iwan Winaya Mandar, menegaskan tingginya minat masyarakat Sumsel untuk menjalankan ibadah umrah.

“Kami ingin memberi akses yang lebih mudah dan nyaman bagi masyarakat yang ingin ke Tanah Suci. Layanan ini jadi langkah konkret untuk menjawab kebutuhan tersebut,” katanya.

Ia juga mengungkapkan bahwa pada penerbangan perdana ini, sebanyak 182 jemaah telah diberangkatkan. Pihaknya menargetkan pengiriman jemaah secara rutin, baik dari Palembang maupun Jakarta.

Tak ketinggalan, apresiasi datang dari Staf Ahli Gubernur Sumsel, Rosidin, yang menilai pembukaan rute ini sebagai indikator positif pertumbuhan ekonomi di masyarakat.

“Semakin banyak warga yang berangkat umrah menandakan kondisi ekonomi membaik. Semoga keberangkatan ini membawa keberkahan bagi kita semua,” pungkasnya.

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Sahabat Haji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *