Sambut Jemaah, Kakanwil Kemenag Banten Minta Doa Grand El Hajj Jadi Embarkasi-Debarkasi Pada Haji 2025

Haji 2024533 Dilihat

Cipondoh – Ditengah kesibukannya sebagai Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Banten Nanang Fatchurochman selalu menyambut kedatangan jemaah haji provinsi Banten di Grand El Hajj Asrama Haji Banten Cipondoh Tangerang Banten.

Ya, dengan penuh semangat pengabdian, Kakanwil Selalu Temani dan Sambut Jemaah Haji Provinsi Banten seperti yang dilakukan pada Jumat,12 Juli 2024. Sebanyak 440 Jemaah Haji yang terdiri dari laki-laki 234 jemaah, perempuan 206 jemaah tiba di Asrama Haji Banten.

“Mohon do’a kepada semua masyarakat Banten agar pembangunan Grand El Hajj Asrama Haji Banten yang kita dambakan berjalan sesuai dengan rencana dan tahun 2025 sudah bisa dipakai untuk pemberangkatan dan pemulangan,” ujar KaKanwil disela penyambutan jemaah.

Turut hadir dalam penyambutan tersebut, Walikota Cilegon Helldy Agustian, Asda Satu Kota Cilegon Tatang Mufthadi, Kabag Kesra Kota Cilegon Ismatullah, Kakankemenag Kota Cilegon Amin Hidayat, Pejabat Kemenag Kota Cilegon dan Pejabat di Lingkungan Kanwil Kemenag Banten.

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Sahabat Haji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *