Bersama PPIH Debarkasi, Kakanwil Kemenag Banten Sambut Kedatangan Jemaah Haji Kloter JKG 41

Haji 2024229 Dilihat

Cipondoh – Kepala Kantor Kementerian Agama Provinsi Banten, Nanang Fatchurochman bersama Petugas Haji PPIH Debarkasi pada hari Jumat 12 Juli 2024 menyambut kedatangan jemaah haji Kloter JKG 41 Kota Tangerang.
Kloter JKG 41 sendiri sebanyak 393 Jemaah Haji yang terdiri atas laki – laki 172 jemaah, Perempuan 221 jemaah dan 5 Petugas Kloter.

Kakanwil Kemenag Banten Nanang Fatchurochman berharap semua jemaah haji mendapatkan haji yang mabrur serta kembali kekeluarganya dalam keadaan sehat walafiat.

“Kami berharap semoga seluruh amal ibadah bapak dan ibu dapat diterima oleh allah swt dan mendapat predikat haji yang mabrur kepulangan ibu membawa berkah dan kebahagian bagi keluarga sahabat dan sekitarnya,” Kata Kakanwil Kemenag Banten Nanang Fatchurochman.

Dalam penyambutan jemaah, Asrama Haji Banten yang berstandar hotel menghadirkan kenyamanan dan kehangatan kebersamaan para jemaah dan para PPIH. Sejak persiapan sampai proses pembangunan Asrama Haji Grand El Hajj berorientasi pada pelayanan dan kenyamanan Jemaah Provinsi Banten.

Turut hadir dalam penyambutan tamu Allah tersebut, Pj Walikota Tangerang, Sekertaris Daerah Kota Tangerang, KaKankemenag Kota Tangerang, Pejabat Kemenag Kota Tangerang dan Pejabat di Lingkungan Kanwil Kemenag Banten.

Cek berita dan artikel menarik lainnya di Google News Sahabat Haji

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *